 |
Rusdi Masse, Ketua DPW NasDem berfoto bersama beberapa pengurus partai politik di Wajo. |
BONEPOS.COM, WAJO - Ketua DPW NasDem H Rusdi Masse (RMS) menegaskan bahwa dirinya bersama Partai NasDem akan berusaha memenangkan pilkada serentak di 12 pilkada kabupaten dan pilgub Sulsel 2018 mendatang.
"Khusus untuk Kabupaten Wajo, NasDem berusaha akan mengusung putra daerah berpasangan dan usungan koalisi besar," ujar RMS dalam orasinya usai melantik Pengurus DPD NasDem Wajo di Lapangan Merdeka, Sengkang Wajo, Sabtu 29 Juli 2017.
Dia mengatakan, kemenangan NasDem di Wajo adalah kemenangan yang wajib diraih sebagaimana NasDem telah meraih kemenangan di Kabupaten Takalar.
Sekadar diketahui, di Wajo ada dua tokoh masyarakat yang berpotensi diusung Rusdi Masse untuk maju bertarung di Pilkada Wajo, yakni Andi Syahrir Kube Dauda yang juga Ketua NasDem Wajo dan sekaligus Wabup Wajo.
Sedangkan figur satunya adalah mantan Wabup Wajo Amran Mahmud dan juga adalah mantan wakil bupati Wajo periode lalu.
Ada yang berkembang di tengah masyarakat jika amran Mahmud dan Syahrir Kube Dauda bersatu dan berpaket maka itulah pemenang pilkada Wajo. Masalahnya sekarang siapa yang mau menjadi 01 dan 02. "Semua akan diselesaikan melalui mekanisme partai bagaimana yang terbaik untuk warga Wajo," ujar RMS.
Editor : Rizal Saleem
Related Posts :
Razia di Malam Minggu, Satlantas Polres Bone Tilang Belasan Pengendara
BONEPOS.COM, BONE - Polisi menjaring puluhan pelanggar dalam Operasi Rutin (Opstin) di jalan MH Thamrin, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan.… Read More...
Pertandingan Pra Porda Cabor Bola Voli Wilayah I Sulsel Resmi Bergulir
Para kontingen cabang olahraga Bola Voli saat mengikuti acara pembukaan di Lapangan Gasis Soppeng, Sabtu, 28 Oktober 2017. (BONEPOS.C… Read More...
Begini Cara Anggota Sapma PP Bone Peringati Hari Sumpah Pemuda
BONEPOS.COM, BONE - Memperingati Sumpah Pemuda dapat dilakukan dengan berbagai cara, salah satu cara unik yang bisa dilakukan adalah menam… Read More...
Nurdin Abdullah Kunjungi Lokasi Kemah Buku Kebangsaan di Desa Loka Bantaeng
BONEPOS.COM, BANTAENG - Dalam rangka Memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-89 Tahun 2017, Bupati Bantaeng, H.M. Nurdin Abdullah mengunjungi p… Read More...
Kapolres Apresiasi Partisipasi Masyarakat Bone Jaga Kamtibmas
BONEPOS.COM, BONE - Kapolres Bone, AKBP Kadarislam Kasim, mengapresiasi tingginya partisipasi warga Kabupaten Bone dalam menjaga keamanan … Read More...