BANYUMAS - Warga Desa Kemutug Kidul, Kecamatan Baturaden juga tak kalah antusianya menyambut gelaran TMMD Reguler ke -99 Kodim Banyumas. Hal itu bisa dimaklumi, bahwa TMMD yang menyasar Desa Rempoah itu nantinya juga dinimati oleh warga Ketmutug Kidul.
Bangun (40). warga Desa Kemutug Kidul yang tinggal di wilayah RT 01/RW 02 menyatakan, pembangunan jalan dan jembatan di Desa Rempoah, dampaknya akan dirasakan oleh warga Desa Kemutug Kidul, utamnya akaan memperlancar aktifitas warga.
''Tidak dipungkiri, pembangunan jalan di Desa rempoah, termasuk pembangunan jembatan di Sungai Belot, nantinya akan mempermudah dan mempersingkat waktu warga Kemtug Kidul yang akan ke Desa Rempoah. Banyak warga Kemutug yang mempunyai lahan pertanian di Desa Rempoah dan begitu juga sebaliknya,'' beber Bangun.