BONEPOS, BONE - Dalam rangka optimalisasi kinerja Tim Saber Pungli, Tim Sekolah Tinggi Ilmu Kepolsian (STIK) Mabes Polri menggelar rapat evalusi dan penelitian di Mapolres Bone wilayah Hukum Polda Sulsel.
Kegiatan ini berlangsung di Aula Polres Bone, jalan Yosudarso, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, Rabu 22 Maret 2017. Dihadiri oleh ketua Tim STIK Kombes Pol Marfin Effendi, Kombes Pol Drs Oya Zulfikar, Kapolres Bone AKBP Raspani, Wakapolres Bone dan ketua saber pungli Kab Bone Kompol wahyudi Rahman dan ratusan peserta yang terdiri dari instansi dan unsur TNI serta wartawan dan LSM
Kapolres Bone AKBP Raspani mewakili jajaran Polres Bone mengaku sangat bangga dengan kedatangan TIM STIK Mabes Polri itu. "Kami sangat bangga dengan kedatangan tim, mohon bimbingan dari tim agar segala kegiatan dapat berjalan lancar,"kata Raspani.
Sementara itu, Ketua Tim STIK, Kombes Pol Marpin Effendi, menuturkan dalam melakukan penelitian, pihaknya telah mendatangi sejumlah Polres di wilayah Polda Sulsel.
"kami keliling Sulsel untuk mengadakan penelitian dalam rangka penertiban pelayanan publik dan hasil evaluasi untuk irwasun dan wajib melaporkan ke Menkopolhukam. kiranya evaluasi ini dianggap perlu dilakukan kebawah dalam rangka mempercepat pelayanan,"ungkap mantan Kepala Biro Operasi Polda Sulsel ini.
PEWARTA : ILHAM ISKANDAR
EDITOR : JUMARDI
COPYRIGHT © BONEPOS 2017
EDITOR : JUMARDI
COPYRIGHT © BONEPOS 2017